Posted by : ino sasuga May 2, 2012


Rumah Baca Asma Nadia merupakan Taman Bacaan Masyarakat (TBM) – Perpustakaan Dhuafa – yang diinspirasi oleh sosok Asma Nadia, seorang penulis wanita yang produktif di tanah air—hadir dengan tujuan mulia, yaitu memberi wadah alternatif yang menyediakan buku-buku bacaan untuk anak-anak (dan dewasa), sekaligus sebagai pusat kegiatan yang kreatif para pengunjungnya.
Berawal dari ruangan-ruangan sederhana yang ‘disulap’ menjadi perpustakaan mini, dengan fasilitas seadanya namun rapi, satu persatu Rumah Baca Asma Nadia hadir di tempat-tempat yang membutuhkannya. Telah berdiri Rumah Baca Asma Nadia di wilayah Penjaringan, Bekasi, Yogyakarta, Ciledug, Tangerang, Balikpapan, Gresik, Pekanbaru, Batam, Samarinda, Kebumen, Cigombong-Bogor, dan Tenggarong.

TUJUAN

• Meningkatkan minat baca pada masyarakat (anak-anak, remaja, orangtua)
• Menambah wawasan masyarakat
• Memberikan kegiatan positif kepada lingkungan sekitar RumahBaca
• Memfasilitasi kegiatan berkreasi

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © 2013 Blog Penulis INO SASUGA - Hataraku Maou-sama! - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -